Selasa, 19 Januari 2010

Sejarah biografi Cristiano Ronaldo


Biografi Cristiano Ronaldo

Nama lengkap : Cristiano Ronaldo dos Santos Aveiro
Nickname : Ronnie, CR, Rocket Ronaldo, CR7, C. Ronaldo
Tanggal lahir : 5 Februari 1985 (umur 23)
Tempat lahir : Funchal, Madeira, Portugal
Tinggi : 1.84 m (6 ft 0 in)
Nomor punggung : 7
Posisi : Sayap kanan, sayap kiri, Penyerang
Klub:
1999 – 2003 Sporting Lisbon 31 main (5) gol
2003 – 2004 Manchester United 40 main (6) gol
2004 – 2005 Manchester United 50 main (9) gol
2005 – 2006 Manchester United 47 main (12) gol
2006 – 2007 Manchester United 53 main (23) gol
2007 – 2008 Manchester United 33 main (30) gol
Total 254 main (85) gol
Timnas : 2003 – sekarang Portugal 54 main (20) gol
Ronaldo Lahir di Madeira, Portugal, anak dari Maria Dolores dos Santos Aveiro dan José Dinis Aveiro. Dia memiliki kakak laki-laki bernama Hugo, dan dua kakak perempuan, Elma dan Liliana Cátia. Liliana Bekerja sebagai penyanyi dengan nama panggung “Ronalda” di Portugal. Nama kedua yang diberikan kepada Cristiano (“Ronaldo”) relatif langka di Portugal.
Cristiano sejak kecil merupakan kesayangan keluarganya, dia selalu mendapat dukungan dari keluarganya dalam segala hal. Dia dikenal anak yang selalu ingin menang. Di sekolahnya dia menggemari sepak bola, dia selalu punya akal agar dapat bermain bola. Jika dia tidak menemukan bola, maka ia akan membuat bola dari gulungan kaos kaki teman-temannya.
Nominal gajinya di klub profesional pertamanya, Sporting Lisbon tidak ada apa – apanya sebelum pindah ke Inggris. Kini ia mampu menghasilkan 100 kali lipat gaji di Sporting Lisbon dalam satu pekan karena gajinya di Old Trafford mencapai 40 ribu euro (Rp 470 juta).
Dari itu saja level kehidupan Ronaldo sudah meningkat dratis, padahal secara karir ia baru lahir ke dunia sepakbola selama tiga setengah tahun. Kalau tidak digaet MU pada musim panas 2003, mungkin saja nasib pria setinggi 184 cm ini tidak seperti sekarang.
Ronaldo muda adalah seorang pelari yang sangat cepat, pemilik kaki nan gesit, yang mampu mengaduk-aduk bola sampai bikin pusing lawan-lawannya. Tapi Ronaldo muda juga begitu narcis, serakah, dan egois. Kalau sudah keasyikan, ia suka lupa pada rekan-rekan setimnya.
Namun Ronaldo juga bisa belajar, baik dari bertambahnya usia, pengalaman, dan didikan Fergie. Ronaldo yang sekarang adalah Ronaldo yang sudah lebih tahu bagaimana bermain untuk tim. Yang tidak berbeda adalah Ronaldo yang sekarang tetaplah pelari yang sangat cepat, pemilik kaki nan gesit, empunya gocekan-gocekan hebat.

0 rahasia:

Posting Komentar

Silahkan masuk kapan saja dan dimana saja karena ini untuk umum khususnya untuk para kalangan pelajar indonesia

Di tempur mas....,

Di tempur mas....,
Jalan-jalan bareng temen ke tempur

Koyo kadal

Koyo kadal
Nemplek watu mas koyo kadal...!!!

Belik tempur

Belik tempur
Belik tempur n sambil pose-pose...,
 

AREA PENDIDIKAN. Copyright 2008 All Rights Reserved Revolution Two Church theme by Brian Gardner Converted into Blogger Template by Bloganol dot com